Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Mengenal Apa itu VPS dan Apa Saja Fungsi VPS

Tahukah Anda kalau hampir semua website yang Anda kunjungi itu terdapat di satu server yang sama? Website-website tersebut biasanya disimpan pada sebuah Virtual Private Server. Apabila Anda sudah terbiasa berkecimpung di dalam dunia website, Maka Anda pasti mengetahui atau pernah mendengar tentang istilah VPS. Tetapi apa itu sebenarnya Vps dan seperti apa kah fungsi VPS?

VPS ini sebenarnya cukup penting untuk Anda ketahui dan pahami apabila Anda memang sering mengelola atau turut berkecimpung dalam pembuatan website dan sejenisnya. Karena itu pada artikel ini akan dibahas mengenai segala seluk beluk mengenai vps yang akan dapat menambah pengetahuan Anda seputar dunia VPS dan membantu Anda mengembangkan skill Anda seputar vps.

Mengenal Apa Itu VPS dan Fungsi VPS

Kenapa VPS hosting menjadi sangat penting dan apa saja kegunaan dan fungsi vps? Berikut adalah pembahasannya:

1.      Apa Itu VPS

VPS merupakan sebuah web hosting yang umumnya dipakai sebagai mengakomodir dalam pembuatan website. seperti namanya, level VPS terletak di atas shared hosting atau hosting “murah” yang biasanya sering dipakai secara sekaligus.

VPS ini juga sangat terkait dengan virtualization technology yang mana satu physical server akan diubah menjadi berbagai virtual machines dan virtual system, dengan begitu akan bisa menggerakan sistem operasi serta berbagai jenis aplikasi yang berbeda - beda.

VPS adalah server yang berbentuk virtual yang membuatnya seperti servernya tidak mempunyai fisik. pada virtualisasi, server memakai teknologi virtual yang berbekal hardware server fisik yang dapat terbagi ke banyak sumber resource yang berbeda.

Teknologi virtual tersebut lah yang membuat satu jenis server fisik dapat mempunyai berbagai virtual server yang dioperasikan.

Karena itu dapat dikatakan kalau VPS hosting itu seperti sebuah shared hosting, sebab pada dasarnya Anda masih berbagi satu server dengan user lainnya, tetapi di saat bersamaan juga seperti dedicated server.

Karena Anda akan mendapatkan alokasi resources sendiri, mendapatkan akses untuk merubah setting server, dan juga mengaktifkan dan menonaktifkan virtual machine milik Anda.

Umumnya yang mempunyai situs menyewa VPS sebab banyaknya traffic di website yang telah tinggi, bisa juga karena sudah mencapai batas pemakaian yang diharuskan pada shared hosting atau tipe lainnya.

Walaupun begitu, bisa saja Anda belum membutuhkan resource pada dedicated server, dengan begitu VPS dapat dijadikan pilihan yang disarankan karena bisa menutupi kebutuhan dengan tidak berlebihan.

Biasanya Anda akan memperoleh berbagai jenis tawaran tentang paket VPS yang dapat Anda pilih. semua paket yang ditawarkan pasti mempunyai plus dan minusnya masing – masing. Karena itu lah Anda perlu lebih teliti sebelum menentukan paket VPS yang akan digunakan.

Mengenai tiap spesifikasi, fitur, pelayanan atau harga pastinya berbeda tiap paket agar pengguna dapat menentukan paket VPS yang cocok serta sesuai berdasarkan keperluan.

Biasanya terdapat 5 point atau faktor yang perlu diperhitungkan ataupun dijadikan sebagai pertimbangan ketika Anda akan menentukan paket VPS.  Diantaranya seperti kebutuhan visitor; bandwidth serta kelancaran server; resource dan teknologi; kemampuan hardware, dan juga security data.

2.      Fungsi dari VPS

Dengan memahami apa fungsi VPS akan membantu Anda ketika akan memilih jenis layanan yang tepat sesuai kebutuhan Anda. Berikut  ini adalah fungsi serta kegunaan VPS:

-          Website Trafik Super Tinggi

Bila Anda menjalankan website yang memiliki trafik yang cukup tinggi, maka VPS adalah layanan yang pas untuk website Anda. bila Anda sedang memakai sebuah shared hosting, Anda dapat mengganti layanan yang sebelumnya shared hosting ke layanan VPS.

Apabila Anda masih memakai sebuah layanan share hosting di website yang memiliki tingkat trafik yang tinggi akan dapat menyebabkan suspend domain.

Tingkat trafik yang tinggi akan menyebabkan terganggunya resource bersama yang dipakai pada satu shared hosting.

umumnya perusahaan pengadaan layanan hosting yang Anda pakai akan memberi info apabila trafik pada website Anda sudah mencapai tingkat tinggi dan harus dipindahkan ke layanan VPS.

Tidak hanya itu, Anda juga harus memeriksa trafik website secara sering agar bisa mengetahui kapan saat yang pas untuk memindahkan layanan ke VPS.

-          Web Hosting Skala Kecil

Untuk Anda yang mempunyai usaha usaha pembuatan website atau developer, Anda dapat memakai layanan VPS sebagai web hosting untuk para klien Anda. Dengan memakai VPS ini, Anda akan mempunyai kontrol penuh pada berbagai situs - situs yang memakai layanan VPS Anda.

-          File hosting

Pasti Anda sudah pernah mendengar tentang situs - situs macam 4shared, MediaFire, Zippyshare, Dropbox, Google Drive, dan situs - situs penyimpanan file lainnya.

Web penyimpanan file online itu membantu Anda dalam menyimpan atau membuka file dengan online.

Layanan VPS juga dapat Anda gunakan sebagai penyimpanan file yang memiliki ukuran besar, baik untuk diakses pribadi ataupun diakses oleh orang lain di website Anda.

Anda tidak dapat memperoleh fitur tersebut pada layanan shared hosting disebabkan umumnya disk space shared hosting cuma diizinkan untuk kepentingan pembuatan website.

Kalau Anda membutuhkan fitur penyimpanan file online seperti penyimpanan backup, layanan file sharing, penyimpanan film, foto, software, dan penyimpanan file berukuran besar lainnya, VPS adalah layanan yang cocok untuk Anda.

-          Remote Desktop

Fungsi VPS dapat digunakan untuk Anda mengakses serta menjalankan komputer atau server dengan remote. Anda mempunyai kuasa penuh pada server tanpa terhalang oleh jarak atau lokasi dan Anda dapat menjalankan server di manapun Anda berada.

-          VPS untuk VPN

VPS juga bisa dipakai sebagai sebuah VPN atau Virtual Private Network. VPN ini dapat diartikan sebagai sebuah jaringan - jaringan yang terkoneksi dengan internet, namun hanya dapat terakses oleh Sebagian orang saja dan tidak bisa sembarangan orang masuk.

Fungsi VPS untuk VPN ini dapat digunakan oleh perusahaan ataupun organisasi yang memerlukan sebuah jaringan private untuk para pegawainya atau membernya saja.

Perusahaan atau organisasi dapat mengubah VPS nya untuk VPN sebagai media penyimpan berbagai data penting serta tetap dapat mengeluarkan atau memasukan data dengan aman selama masih di jaringan VPN tersebut.

Penutup

Itulah pembahasan mengenai Fungsi vpsdan Pengertian apa itu vps. Pada dasarnya vps atau Virtual Private Server ini mempunyai banyak fungsi dan kegunaan yang dapat membantu urusan Anda dalam keperluan digital. Adanya vps ini juga dapat dikatakan penting sebagai back up saat webuat website mengalami trafik yang sedang tinggi.

Posting Komentar untuk "Mengenal Apa itu VPS dan Apa Saja Fungsi VPS"